Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Blitz Tawarkan Mitra Kurir Miliki Kendaraan Listrik Secara Sewa-Beli

Foto : Istimewa

Gambar kurir menggunakan kendaraan listrik dengan sewa-beli dari Blitz. Hal ini memungkinkan pengemudi untuk memiliki kendaraan dengan harga yang paling terjangkau

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Biaya logistik Indonesia yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) tahun lalu angkanya mencapai 14,29 persen dari produk domestik bruto (PDB). Saat ini Indeks Kinerja Logistik (LPI) Indonesia berada di peringkat 63 dunia.

Untuk mengatasi hal tersebut pemain logistik konvensional di Indonesia umumnya berfokus pada upaya peningkatan jumlah armada agar dapat memenuhi permintaan pasar yang terus meningkat. Strategi ini membawa dampak negatif terhadap lingkungan yang tidak dapat diabaikan.

"Selain itu, strategi ini juga berkontribusi terhadap peningkatan ketergantungan pada bahan bakar fosil yang merupakan penyebab utama di balik perubahan iklim global dan menggarisbawahi adanya kebutuhan mendesak untuk alternatif yang berkelanjutan," tulis siaran pers Blitz Electric Mobility (Blitz) Rabu (29/5).

Sejak 2022, perusahaan penyedia solusi logistic tersebut ujung ke ujung (end to end) berbasis teknologi telah hadir sebagai simbol inovasi dalam industri logistik Indonesia. Berkomitmen merevolusi industri logistik, Blitz memanfaatkan teknologi dan solusi energi bersih untuk membuka jalan menuju masa depan yang lebih berkelanjutan.

"Caranya dengan mengintegrasikan teknologi canggih dan kendaraan listrik (EV), Blitz berupaya untuk mengurangi dampak lingkungan dari operasi logistik, sambil memastikan efisiensi dan keandalan dalam layanan pengiriman," terang perusahaan tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top