Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Biden Mengumumkan Larangan Impor Minyak Russia

Foto : ANTARA/Reuters/Evelyn Hockstein

Ilustrasi. Presiden AS Joe Biden berbicara dengan Presiden Finlandia Sauli Niinisto untuk membahas serangan Russia ke Ukraina di Ruang Oval Gedung Putih di Washington, AS, 4 Maret 2022.

A   A   A   Pengaturan Font

Perintah tersebut memblokir setiap pembelian baru dari produk energi tersebut dan menghentikan pengiriman pembelian yang sudah ada yang telah dikontrakkan.Gedung Putih mengatakan, tindakan itu juga melarang investasi baru AS di sektor energi Russia dan melarang orang Amerika berpartisipasi dalam investasi asing yang mengalir ke sektor itu di Russia.

"Larangan kontrak baru segera dimulai, dan pemerintah mengizinkan periode penghentian selama 45 hari untuk kontrak yang ada," kata pejabat itu.

Gedung Putih mengatakan, AS dapat mengambil langkah ini karena produksi dan infrastruktur energi domestik yang kuat.

"Minyak Russia menyumbang hanya di bawah 10 persen dari keseluruhan impor minyak di AS, sedangkan itu menyumbang sepertiga dari impor di Eropa," katanya.

Pejabat itu mengatakan "perang brutal dan tidak beralasan oleh Putin telah menyebabkan harga energi lebih tinggi," dengan mengatakan bahwa harga gas telah meningkat sekitar 75 persen sejak Russia mulai mengerahkan pasukan massal di perbatasan Ukraina pada November 2021.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top