Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Efisiensi Perusahaan

Biaya Produksi Mobil Listrik Akan Lebih Murah pada Tahun 2027

Foto : THOMAS KIENZLE/AFP

Produsen mobil Jerman Porsche AG sedang mengerjakan mobil sport listrik Porsche Taycan di jalur perakitan lokasi produksi Porsche di Stuttgart, barat daya Jerman, beberapa waktu lalu.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Laporan baru dari perusahaan riset Gartner mengeklaim pada tahun 2027 biaya produksi kendaraan bertenaga baterai akan lebih murah dibandingkan dengan kendaraan konvensional.

Arena EV, pada Senin (11/3), mewartakan harga baterai, komponen utama mobil listrik, sekarang sudah lebih terjangkau dan teknik yang disebut gigacasting dalam pembuatan bodi mobil bisa menghemat banyak waktu dan uang dalam proses produksi kendaraan elektrik.

Seperti dikutip dari Antara, berdasarkan kondisi yang ada sekarang, para analis memperkirakan dalam beberapa tahun ke depan biaya pembuatan mobil listrik bisa sama atau bahkan lebih rendah dibandingkan dengan biaya pembuatan mobil berbahan bakar minyak.

Namun demikian, desain yang kompleks dan teknologi integrasi baterai membuat kendaraan listrik membutuhkan biaya perbaikan lebih banyak jika mengalami kerusakan.

Analis Gartner dalam laporannya memperkirakan jika mengalami kecelakaan serius maka biaya perbaikan mobil listrik bisa 30 persen lebih banyak dibandingkan dengan mobil yang menggunakan bahan bakar minyak.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top