Tingkatkan Produksi, Banjarmasin Kembangkan Padi Unggul Varietas Mekongga
Dokumentasi - Petani memanen padi varietas Mekongga di Sungai Lulut, Banjarmasin Timur pada beberapa waktu lalu.
Banjarmasin - Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Banjarmasin Provinsi Kalimantan Selatan mengembangkan padi unggul varietas Mekongga sehingga diharapkan dapat panen baik pada 2024.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Banjarmasin Yuliansyah Effendi di Banjarmasin, Minggu, mengatakan padi unggul jenis ini dapat panen jangka waktu empat bulan masa tanam.
Disampaikan dia, penanaman jenis padi ini telah dikembangkan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Karya Bersama di Kelurahan Sungai Lulut, Kecamatan Banjarmasin Timur.
"Diperkirakan hasilnya 4,48 ton per hektare produksinya," ujarnya.
Yuliansyah menuturkan pengembangan varietas padi tersebut merupakan keberhasilan dari demplot padi percontohan percepatan tanam yang telah dimulai sejak menanam pada 23 November 2023 seluas dua hektare.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Marcellus Widiarto
Komentar
()Muat lainnya