Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Penelitian Antariksa

Bentuk Asteroid Dimorphos Berubah Usai Tabrakan dengan Pesawat Luar Angkasa

Foto : ISTIMEWA

Gambar lengkap terakhir asteroid moonlet Dimorphos, yang diambil oleh DRACO imager pada misi DART NASA 12 kilometer dari asteroid dan 2 detik sebelum tumbukan, menunjukkan potongan asteroid selebar 31 meter, dirilis 26 September 2022.

A   A   A   Pengaturan Font

WASHINGTON - Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat atau National Aeronautics and Space Administrationcode (NASA) mengirimkan pesawat ruang angkasa DART untuk menabrak asteroid Dimorphos pada 2022. NASA menunjukkan jika diperlukan, mengubah lintasan benda langit, dapat dilakukan untuk melindungi Bumi. Tabrakan ini tidak hanya mengubah jalur asteroid, tapi juga bentuknya.

Dikutip dari The Straits Times, para ilmuwan NASA pada hari Selasa (19/3), mengatakan asteroid tersebut yang sebelum bertabrakan dengan DART (Double Asteroid Redirection Test/ Tes Pengalihan Asteroid Ganda) tampak seperti bola yang agak montok di bagian pinggang, kini berubah bentuk seperti semangka atau secara teknis, ellipsoid triaksial.

"Pemahaman umum adalah imorphos adalah kumpulan puing-puing yang tersusun longgar mulai dari debu, kerikil, hingga batu besar. Dengan demikian, kekuatan globalnya cukup rendah sehingga memungkinkan terjadinya deformasi jauh lebih mudah dibandingkan benda padat monolitik," kata Steve Chesley, peneliti senior di Jet Propulsion Laboratory (JPL) NASA di California, dan rekan penulis penelitian yang diterbitkan di Planetary Science Journal.

"Perubahan bentuknya sangat dramatis karena komposisi tumpukan puing-puingnya," kata insinyur navigasi JPL dan penulis utama studi, Shantanu Naidu.

"Dengan mengukur orbit Dimorphos sebelum dan sesudah tumbukan, kami dapat menyimpulkan perubahan bentuk Dimorphos akibat dampak DART."
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top