Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Colin Huang, Pendiri dan CEO Pinduoduo

Belajar Menjadi Kaya

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Colin Huang mempunyai prinsip harus belajar cara mengelola dan menerima status menjadi kaya sebelum menjadi kaya.

Pinduoduo adalah perusahaan dengan platform e-commerce yang memungkinkan penggunanya berpartisipasi dalam transaksi pembelian secara kelompok. Sebagaimana Taobao Alibaba Group, Pinduoduo memungkinkan masyarakat untuk menjual barang-barang seperti pakaian wanita, buah dan sayuran segar, bahkan barang elektronik.

Perbedaannya adalah pengguna Pinduoduo bisa mendapatkan produk dengan harga lebih murah jika melakukan pembelian kelompok, dengan kesepakatan bersama orang lain. Itulah sebab, mayoritas pengguna Pinduoduo berasal dari kota-kota kecil di Tiongkok, dengan penduduk bergaji rendah dan tingkat kesejahteraan warga yang kurang makmur.

Pinduoduo didirikan oleh Colin Huang sebagai Shanghai Dream Information Technology Co Ltd di Shanghai, Tiongkok, pada September 2015. Setelah mendapatkan suntikan dana 110 juta dollar AS, pada 2018 jumlah pengguna Pinduoduo telah melampaui 200 juta orang dengan nilai penjualan melampaui 100 miliar yuan serta volume pesanan harian menempati urutan kedua setelah Taobao di Tiongkok.

Dalam tahun yang sama, perusahaan Pinduoduo terdaftar di NASDAQ Amerika Serikat dengan simbol ticker PDD yang dijual sembilan dollar AS per saham sehingga meraih dana IPO 1,6 miliar dollar AS, menjadikannya salah satu IPO terbesar tahun 2018. Bahkan, pada Februari 2019, perusahaan mengumumkan penjualan publik lebih dari satu miliar dollar AS dari saham tambahan.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top