Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bantuan Pangan Beras Dukung Penguatan Daya Beli Masyarakat

Foto : Istimewa.

Direktur Utama Perum Bulog, Bayu Krisnamurthi (kiri) dalam konferensi pers terkait bantuan pangan beras di Jakarta, Kamis (11/1).

A   A   A   Pengaturan Font

Sedangkan pada Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) tahap II yang disalurkan dari bulan September sampai dengan Desember, mampu menjaga laju kenaikan harga beras di akhir tahun yang biasanya naik tinggi. Hal ini terlihat dari inflasi beras yang menurun cukup signifikan dari 5,61% pada September 2023 menjadi 0,43% pada Desember 2023.

"Pemenuhan pangan bagi masyarakat berpendapatan rendah melalui program Bantuan Pangan Beras ini menjadi concern pemerintah karena berpengaruh langsung dalam kemampuan daya beli masyarakat yang turut mempengaruhi inflasi," kata Bayu dalam konpresnya di Gedung Bulog Pusat, Jakarta, Kamis (11/1).

Melihat dampak positif penurunan inflasi tersebut, Pemerintah melalui Badan Pangan Nasional kembali menugaskan Bulog untuk melanjutkan penyaluran bantuan pangan beras pada 2024 yang sudah digelontorkan sejak awal 2024 dimana Presiden Jokowi berkesempatan hadir di beberapa daerah dan menyerahkan langsung bantuan pangan beras ke Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top