Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Badan Nuklir PBB Tuntut Rusia Tarik Mundur Pasukan dari PLTN Zaporizhzhia, Perang Sudah Berakhir?

Foto : VOA/Reuters

PLTN Zaporizhzhia di Ukraina yang diduduki pasukan Rusia.

A   A   A   Pengaturan Font

WINA - Dewan Gubernur Badan Pengawas Nuklir Internasional (IAEA) hari Kamis (15/9) meloloskan resolusi yang menuntut agar Rusia mengakhiri pendudukan PLTN Zaporizhzhia, demikian ujar diplomat-diplomat yang menghadiri pertemuan tertutup di Wina.

Resolusi yang diadopsi oleh dewan IAEA itu menyerukan kepada Rusia untuk "segera menghentikan semua tindakan terhadap, dan di pembangkit listrik tenaga nuklir PLTN Zaporizhzhia, dan fasilitas-fasilitas nuklir lainnya di Ukraina."

Dewan yang beranggotakan 35 negara itu meloloskan resolusi tersebut dengan 26 suara mendukung, 2 menentang dan 7 lainnya abstain, kata diplomat itu seraya menambahkan Rusia dan Tiongkok adalah negara yang menentang resolusi tersebut.

Resolusi itu menyatakan pendudukan militer di PLTN itu meningkatkan secara signifikan risiko kecelakaan nuklir yang membahayakan penduduk Ukraina, negara-negara tetangga dan komunitas internasional.

Militer Rusia dan perusahaan nuklir Rusia "Rosatom" harus menangguhkan semua kegiatan di PLTN itu, dan menyerahkan kembali kendali atas fasilitas itu pada pihak berwenang di Ukraina.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top