Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Awali Pagi dengan Koran dan Kopi

Foto : koran jakarta
A   A   A   Pengaturan Font

Puncak Jawa Barat, tepatnya di pertigaan Ciawi dipilih untuk penjualan koran secara langsung. Karena tempat ini dikenal banyak terdapat tempat peristirahatan dan wisata, yang membuat selalu ramai dipadati pengunjung saat akhir pekan.

Di udara yang dingin memang paling tepat bila menikmati pagi dengan membaca koran dan menyeruput secangkir kopi. Hal tersebut dialami oleh mereka yang tengah mengendarai mobil di jalur Puncak pada Sabtu (28/4).

Deretan mobil pribadi terlihat merayap perlahan meniti jalur yang menanjak. Agar tidak terjadi kemacetan total, pihak kepolisian melakukan rekayasa lalu lintas berupa buka tutup jalur ke Puncak menjadi satu arah.

Saat jalan ditutup, maka mobilmobil yang menuju Puncak harus berhenti beberapa saat. Kondisi inilah merupakan saat yang tepat untuk menawarkan paket koran dan kopi.

Kali ini penjulan yang dilakukan berupa paket Koran Jakarta dan JJ Royal Coffee dengan harga Rp2.500. Beberapa penumpang tertarik untuk melihat apa yang ditawarkan.

Selanjutnya ada yang membeli satu paket dan ada yang dua paket sekaligus. Paket Koran Jakarta dan kopi sachet dari JJ Royal Awali Pagi dengan Koran dan Kopi Coffee cukup menarik perhatian.

Pasalnya kopi tubruk yang dipaketkan merupakan produk kopi super premium dan dibanderol dengan harga terjangkau.

Kemasan kopi ini merupakan paduan dari biji kopi murni Specialty Grade 1 yang dihasilkan dari berbagai daerah di Indonesia.

Biji kopi ini juga sudah mendapatkan pengakuan SCAA (Specialty Coffee Association of America), yang membuktikan jika kopi ini berkualitas tinggi. Produk kopi tubruk dari JJ Royal Coffe yang bisa dijumpai diantaranya Hazelnut Latte, Caramel Latte dan Café Latte.

Keberadaan Koran Jakarta yang hampir setiap Sabtu melakukan penjualan langsung di daerah itu mendapat sambutan baik dari kalangan pedagang di Ciawi maupun pihak Kepolisian yang memberikan izin.

Begitu juga dari penumpang kendaraan yang telah membeli paket koran tersebut. Ini terlihat dari bagaimana mereka mengajukan usul, agar kopi yang dijual sudah berbentuk minuman, tidak lagi dalam sachet. ars

Komentar

Komentar
()

Top