Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Australia Luncurkan Dokumen Kebijakan Pembangunan Internasional

Foto : ANTARA/Cindy Frishanti

Senior Program Manager GEDSI Unit Governance and Human Development Branch Kedutaan Besar Australia, Lisa Noor Humaidah, berbicara dalam lokakarya "Urgensi Pedoman Pemberitaan Kekerasan Seksual bagi Jurnalis" yang diadakan oleh Forum Jurnalis Perempuan Indonesia (FJPI) dan Kedubes Australia di Jakarta, Kamis (20/6/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Jakarta - Senior Program Manager Kedubes Australia Lisa Noor Humaidah menyampaikan bahwa Pemerintah Australia telah meluncurkan dokumen Kebijakan Pembangunan Internasional Australia (Australia's International Development Policy).

Lisa mengatakan dokumen tersebut adalah komitmen Pemerintah Australia mendukung penuh masyarakat untuk mencapai pembangunan yang manfaatnya akan dinikmati oleh semua orang tanpa terkecuali.

"Salah satu komitmen yang ada di dokumen ini adalah … untuk mencapai pembangunan yang manfaatnya akan dinikmati oleh semua pihak tak terkecuali, laki-laki, perempuan dan juga kelompok marjinal lainnya," kata Lisa di Jakarta, Kamis.

Lisa menyampaikan hal tersebut pada lokakarya "Urgensi Pedoman Pemberitaan Kekerasan Seksual bagi Jurnalis" yang diadakan oleh Forum Jurnalis Perempuan Indonesia (FJPI) bekerja sama dengan Kedubes Australia di Jakarta.

Dia mengatakan, cara Pemerintah Australia untuk mewujudkan pembangunan tersebut adalah dengan memastikan bahwa 80 persen program pembangunan yang didukung oleh Pemerintah Australia itu berfokus pada aspek kesetaraan jender.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top