Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Stabilitas Kawasan

Australia Dapat Teknologi Kapal Selam Nuklir dari Amerika Serikat untuk Hadapi Tiongkok

Foto : BRENDAN SMIALOWSKI / AFP

KONFERENSI PERS VIRTUAL I Presiden AS Joe Biden berpartisipasi dalam konferensi pers virtual tentang keamanan nasional bersama Perdana Menteri Inggris Boris Johnson (kanan) dan Perdana Menteri Australia Scott Morrison di Ruang Timur Gedung Putih di Washington, DC, Rabu (15/9).

A   A   A   Pengaturan Font

Johnson menyebutnya sebagai keputusan penting bagi Australia untuk mengakuisisi teknologi tersebut. Dia mengatakan itu akan membuat dunia lebih aman.

Washington dan sekutunya sedang mencari cara untuk melawan kekuatan dan pengaruh Tiongkok yang semakin besar, khususnya pembangunan militernya, tekanan terhadap Taiwan dan pengerahan di Laut Tiongkok Selatan yang diperebutkan.

Ketiga pemimpin itu tidak menyebut Tiongkok, dan pejabat senior pemerintahan Biden yang memberi pengarahan kepada wartawan sebelum pengumuman mengatakan langkah itu tidak ditujukan untuk melawan Beijing.

Kedutaan Besar Tiongkok di Washington bereaksi, bagaimanapun, dengan mengatakan negara-negara "tidak boleh membangun blok eksklusif yang menargetkan atau merugikan kepentingan pihak ketiga".

"Secara khusus, mereka harus melepaskan mentalitas Perang Dingin dan prasangka ideologis mereka," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top