Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Australia akan Bangun Taman Laut Seluas Kalimantan di Samudra Hindia

Foto : VoA/Reuters/Lucas Jackson

Koloni batu karang di Great Barrier Reef di lepas pantai Cairns Australia

A   A   A   Pengaturan Font

SYDNEY - Pemerintah Australia mengatakan bahwa mereka akan membangun dua taman laut baru yang signifikan secara global, dan kedua taman tersebut akan mengambil tempat di Samudra Hindia.

Australia berencana untuk menambahkan sebuah wilayah yang berukuran lebih besar dari negara Prancis atau Negara Bagian Texas di tengah Samudra Hindia atau kurang lebih seluas wilayah Pulau Kalimantan, sebagai bagian dari jaringan taman laut milik pemerintah.

Dilansir dari VoA, Rabu (26/5), sebuah taman suaka akan didirikan di sekitar Kepulauan Natal, yang jaraknya kurang lebih 1.500 kilometer di sebelah barat daratan Australia. Di pulau tersebut berdiri sebuah pusat imigrasi lepas pantai Australia bagi para pencari suaka, pulau itu juga terkenal sebagai lokasi migrasi tahunan jutaan kepiting merah yang spektakuler.

Wilayah tersebut merupakan satu-satunya daerah yang dikenal sebagai tempat bertelur ikan tuna bersirip biru yang terancam punah.

Sementara cagar alam lainnya akan mencakup kepulauan Cocos Keeling. Kepulauan karang tersebut merupakan satu lagi wilayah bagian luar Australia yang berpenduduk kurang lebih 600 orang.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top