Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kesehatan Ibu dan Anak

ASI Ekslusif Ibu Pekerja Butuh Dukungan

Foto : istimewa

PUNCAK PEKAN ASI DUNIA -- Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes), Dante Saksono Harbuwono (kiri), dalam acara talkshow puncak pekan ASI sedunia, di Jakarta, Senin (4/9).

A   A   A   Pengaturan Font

“Yang menjadi permasalahan utamanya itu ada pada lingkungan tempat kerja dan juga keluarga."

JAKARTA - Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes), Dante Saksono Harbuwono, mengatakan bagi ibu pekerja pemberian Air Susu Ibu (ASI) eksklusif kadang menjadi kendala. Menurutnya, permasalahan utama terdapat pada dukungan lingkungan baik di tempat kerja ataupun keluarga.

"Yang menjadi permasalahan utamanya itu ada pada lingkungan tempat kerja dan juga keluarga," ujar Dante saat membuka talkshow puncak pekan ASI sedunia, di Jakarta, Senin (4/9).

Dia menerangkan, berbagai dukungan dapat dilakukan dengan dukungan moral dari anggota keluarga, perusahaan atau pemberi kerja menyediakan fasilitas untuk ibu menyusui.

Di sisi lain, pemerintah mendorong regulasi yang mendukung praktik menyusui dan meningkatkan pembinaan dan pengawasan di tempat kerja serta khususnya ibu menyusui yang sedang bekerja agar berusaha untuk tetap memberi ASI eksklusif.

"Sementara dukungan masyarakat agar ibu bekerja dapat terus menyusui, bisa dimulai dengan membangun lingkungan yang suportif," tambahnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top