Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kinerja Ekonomi - HCI Rendah, Indonesia Cuma Jadi Basis Investasi Perakitan

Anggaran "Human Capital" Perlu Ditingkatkan

Foto : Sumber: Sensus BPS 2010 – Litbang KJ/and - koran
A   A   A   Pengaturan Font

Indeks Modal Manusia menentukan daya saing negara dalam perdagangan bebas dan globalisasi ekonomi dunia.

JAKARTA - Pemerintah semestinya memprioritaskan peningkatan anggaran pendidikan dan kesehatan guna memacu kenaikan Human Capital Index (HCI) atau Indeks Modal Manusia Indonesia yang tertinggal dengan negara lain, seperti negara ASEAN.

Menurut data Bank Dunia, saat ini HCI Indonesia berada di peringkat 87 dari 157 negara. Posisi RI itu lebih rendah dibandingkan dengan Singapura (peringkat 1), Vietnam (48), Malaysia (55), dan Thailand (65). Peringkat Indonesia hanya lebih tinggi dari Kamboja (99).

Ekonom Indef, Bhima Yudhistira, mengemukakan kunci untuk meningkatkan HCI terletak pada realokasi anggaran pendidikan yang sudah mencapai 20 persen dari APBN. Namun, hasilnya ternyata masih minim.

Selain itu, realokasi anggaran juga perlu dilakukan dari sisi belanja pemerintah pusat yang saat ini habis untuk belanja barang dan belanja pegawai. Perekrutan Pegawai Negeri Sipil besar-besaran plus kenaikan gaji itu masuknya ke belanja konsumtif, tidak berpengaruh ke HDI. "Jadi pemerintah ayolah sadar, anggaran di APBN bisa dialokasikan ke sektor yang berhubungan dengan sumber daya manusia (SDM)," kata Bhima, di Jakarta, Jumat (11/1).
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top