Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ajari Technologies Luncurkan Dua Produk Berbasis Kecerdasan Buatan

Foto : Istimewa

CEO Ajari Technologies, Rafael Ibrahim, memaparkan dua produk dari Ajari Technologies yaitu LearnXpert dan SeeU di Jakarta pada hari Rabu (17/7). Keduanya menggunakan N.I.S.A sebagai pusat kecerdasan dalam memberi layanan kepada penggunanya.

A   A   A   Pengaturan Font

Sementara itu, Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia melalui Kepala BPSDM Kementerian Dalam Negeri, Dr. Sugeng Hariyanto mengaku sangat puas dengan kinerja LearnXpert. Teknologi ini dinilai memberi dampak yang signifikan pada program pelatihan yang dilakukan.

"Dengan kemampuannya untuk merangkum dokumen dengan baik, tim kami dapat bekerja dengan lebih efisien. Produk ini telah merevolusi cara kami mengelola dan memberikan pelatihan kepada pegawai, membuat pembelajaran lebih mudah diakses dan relevan," ujar jelasnya.

Kasubag Umum Kejaksaan Agung RI Tonny Suhartono, S.H, turut menyambut baik peluncuran fitur-fitur AI terbaru dari Ajari Technologies. Kejaksaan Agung sendiri telah mengimplementasikan produk AI Ajari, SeeU, dalam kegiatan rapat dan pertemuan internal, dan merasakan manfaatnya dalam meningkatkan produktivitas dan efisiensi.

"Implementasi SeeU ke dalam BPSDM telah memberikan perubahan signifikan dalam pekerjaan kami. Produk ini juga memudahkan kamu melakukan berbagai kegiatan seperti notulensi hingga penerjemahan bahasa yang cepat dan juga baik. Sehingga produk ini dapat meningkatkan kualitas pengembangan keterampilan di lembaga kami," paparnya.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top