Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ada Apa Dibalik Melanjutkannya Megaproyek Jakarta International Stadium di Tegah Pandemi

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Proyek besar di DKI Jakarta akan dilanjutkan walaupun dalam keadaan pandemi yang belum usai. Gubernur DK Jakarta Anies Baswedan melanjutkan proyek besar yang salah satunya peresmian Jakarta International Stadium (JIS).

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang sebelumnya mengajukan dana pinjaman Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) pada pemerintah pusat. Dana PEN untuk DKI Jakarta Cair di tahun 2020 sebesar Rp 3,2 triliun, sedangkan untuk 2021 cair sebesar Rp 7,8 triliun.

Dalam pernyataan Anies, sana sebesar Rp 7,8 triliun yang cair pada 2021 itu akan digunakan untuk melanjutkan pembangunan infrastruktur pada 2020 lalu.

"Kegiatan pembangunan infrastruktur pada tahun 2021 merupakan kelanjutan atas pembangunan infrastruktur tahun 2020, sehingga menjadi satu kesatuan pelaksanaan pembangunan," ungkap Anies ketika memaparkan jawaban atas pemandangan fraksi tentang perubahan APBD 2020 di Rapat Paripurna di gedung DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jumat (6/11/2020).

Megaproyek DKI Jakarta yang menjadi sorotan banyak warga adalah pembangunan Jakarta International Stadium. Pada Juni lalu, Anies mengawal langsung proses pengakatan rangka atap JIS.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Zulfikar Ali Husen

Komentar

Komentar
()

Top