Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Bencana Alam

301 Rumah Warga Pesisir Sungai di Kapuas Hulu Terendam Banjir

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Putussibau,-Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Gunawan mengatakan berdasarkan laporan yang diterima dari pihak kecamatan, ada 231 rumah penduduk di daerah pesisir sungai Kapuas di Kecamatan Embaloh Hilir dan Bunut Hilir masih terendam banjir dengan ketinggian air dua hingga tiga meter.

"Banjir masih menggenangi daerah pesisir Kapuas khususnya Kecamatan Embaloh Hilir dan Bunut Hilir," kata Gunawandi Putussibau, Ibu Kota Kabupaten Kapuas Hulu, Selasa.

Menurut Gunawan, di Kecamatan Bunut Hilir ada 11 desa yang terendam banjir di antaranya Desa Teluk Aur rumah yang terendam sebanyam 16 rumah dengan ketinggian air dua hingga tiga meter, Desa Tembang, rumah yang terendam sebanyak lima (5) rumah, ketinggian air dua hingga dua setengah meter.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top