Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pemilu Serentak 2019 - Disarankan Gunakan Pakaian Adat Setempat

1,6 Juta Petugas Linmas Jaga TPS

Foto : ISTIMEWA

Arief Mulya Eddie, Direktur Polisi Pamong Praja Kemendagri

A   A   A   Pengaturan Font

Dalam setiap TPS akan ditempatkan dua petugas Linmas. Tugas mereka untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses.

Jakarta - Untuk ikut mensukseskan Pemilu serentak 2019 agar berjalan aman dan damai, Kementerian Dalam Negeri akan mengerahkan 1,6 juta petugas perlindungan masyarakat atau Linmas. Petugas Linmas ini akan bertugas untuk menjaga keamanan dan ketertiban saat pemungutan suara. Terutama di sekitar Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Direktur Polisi Pamong Praja dan Satuan Perlindungan Masyarakat Direktorat Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri Arief Mulya Eddie di kantor Kementerian Dalam Negeri di Jakarta, Jumat (1/3). MenurutArief, Satuan Linmas secara khusus dibentuk dan disiapkan untuk melaksanakan kegiatan penanganan bencana.

Selain itu, Linmas juga bisa ikut memelihara ketentraman dan ketertiban masyarakat." Bisa ikut membantu penanganan ketentraman ketertiban dan keamanan dalam penyelenggaraan pemilu serta membantu upaya pertahanan negara," katanya. Khusus untuk menghadapi Pemilu 2019, lanjut Arief, pihaknya telah menyiapkan 1,6 juta personel Linmas.

Mereka ada petugas Linmas yang ada di daerah. Nanti, para petugas Linmas ini akan ikut untuk menjaga TPS Pemilu 2019 di masing-masing daerahnya. Mereka juga telah dilatih untuk melayani dan melindungi TPS.

"Jadi kalau dibutuhkan bisa langsung bertugas," katanya. Arief menambahkan, nantinya akan ditugaskan dua petugas Linmas di setiap TPS. Mereka tugasnya hanya untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pemungutan suara berlangsung. Tapi, para petugas Linmas juga siap sedia misalnya jika diminta untuk membantu pemilih yang sakit atau pemilih penyandang disabilitas.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top