Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi Penting Bagi Pelaku dan Lembaga Kebudayaan

Foto : istimewa

Direktur Pembinaan Tenaga dan Lembaga Kebudayaan (PTLK), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Restu Gunawan, dalam Pencanangan ZI-WBK, di Jakarta, Selasa (9/7).

A   A   A   Pengaturan Font

Restu menekankan, pencanangan ZI-WBK salah satu bentuk komitmen pemerintah dalam memperkuat tata kelola yang transparan dan bebas dari korupsi. Dengan demilian, tercipta budaya kerja yang prima, bersih, dan akuntabel.

Dia menambahkan, pihaknya juga berfokus untuk terus meningkatkan pelayanan publik. Salah satunya dengan memperbesar kepuasan masyarakat terhadap kinerja.

"Kami mengajak seluruh elemen dalam pemerintahan untuk bersama-sama mewujudkan tata kelola pemerintah yang bersih, akuntabel, dan transparan," tuturnya.

Restu meneranhkan, sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional, Zona Integrasi (ZI) adalah bagian dari program percepatan reformasi birokrasi yang berkinerja tinggi, berintegritas, dan berorientasi pada pelayanan publik yang prima. Di sisi lain, pihaknya sangat bersentuhan dengan pelaku budaya, mengharuskan adanya pelayanan yang prima dan akuntabel.

Dia menuturkan, beberapa langkah strategis yang akan dilakukan antara lain meningkatkan tata kelola berbasis transparansi dan akuntabilitas, meningkatkan efesiensi dan efektivitas dalam bekerja, meningkatkan pengawasan internal serta sosialisasi internal. Langkah tersebut berpedoman pada nilai-nilai BerAKHLAK.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top