
Xi Jinping Dorong Diakhirinya Perang Ukraina dalam Kunjungannya ke Moskow

Kemenlu Tiongkok mengatakan, kunjungan Xi Jinping ke Rusia bermuara pada satu kalimat, yaitu mendesak perdamaian dan mendorong perundingan.
Kunjungan kenegaraan Xi Jinping ke Rusia untuk mendorong perdamaian di Ukraina dan membuat pihak-pihak yang bertikai untuk berunding.
JAKARTA - Presiden Tiongkok Xi Jinping berencana menggunakan kunjungan kenegaraannya ke Moskow minggu depan untuk mendorong perdamaian di Ukraina dan membuat pihak-pihak yang bertikai untuk berunding, kata Beijing, Jumat (17/3).
Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Wang Wenbin mengatakan, kunjungan dua hari Xi ke Rusia, yang dijadwalkan tiba di Moskow pada Senin, "bermuara pada satu kalimat, yaitu mendesak perdamaian dan mendorong perundingan."
Tetapi Wang menekankan Tiongkok akan menjunjung tinggi "posisi objektif dan tidak memihaknya" di Ukraina, juga semua masalah regional dan internasional lainnya.
Kunjungan minggu depan itu merupakan balasan dari kunjungan Putin ke Beijing menjelang Olimpiade Musim Dingin Februari 2022 di mana keduanya meminta NATO mengesampingkan ekspansi di masa depan, terutama Ukraina, dan meninggalkan "pendekatan ideologis Perang Dingin."
Kurang dari 3 minggu kemudian, pasukan Rusia menginvasi Ukraina, tindakan agresi yang ditolak Tiongkok.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Lili Lestari
Komentar
()Muat lainnya