Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

WHO: Sejauh Ini Tak Ada Laporan Kematian Akibat Omicron

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JENEWA - Juru bicara Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada Jumat (3/12) mengatakan badan kesehatan belum melihat laporan kematian terkait varian baru virus korona Omicron dan menekankan varian delta tetap menjadi fokus dunia melawan pandemi.

Pada konferensi pers PBB, juru bicara WHO Christian Lindmeier mengatakan kepada wartawan bahwa pihaknya masih mengumpulkan bukti tentang varian baru yang dilacak di Afrika Selatan pada 11 November dan dinamai omicron sekitar sepekan yang lalu.

"Kami belum melihat laporan kematian terkait Omicron," kata Lindmeier. "Jangan lupa juga bahwa varian dominan saat ini masih tetap varian Delta. Omicron mungkin sedang naik daun, dan kita mungkin sampai pada titik di mana dia mengambil alih sebagai varian dominan," ujar Lindmeier seperti dilansir kantor berita Anadolu, Sabtu (4/12).

Juru bicara WHO mengatakan dunia perlu melindungi diri dari varian Delta.

Sejak Covid-19 pertama kali ditemukan hampir dua tahun lalu, WHO telah mengkonfirmasi hampir 263 juta kasus dan lebih dari 5,22 juta kematian secara global.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top