Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Waspadai Lonjakan Covid-19, Perhatikan Kondisi Pandemi Daerah Saat Ajak Anak Pergi Berlibur

Foto : ANTARA/Hreeloita Dharma Shanti

Tangkapan layar Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19 Reisa Broto Asmoro dalam Siaran Sehat Bersama Dokter Reisa yang diikuti secara daring di Jakarta, Senin (4/7/2022).

A   A   A   Pengaturan Font

"Kita harus benar-benar ekstra hati-hati. Pakai maskernya lagi dan jauhi kerumunan. Lebih aman lagi kalau liburannya di Indonesia saja," ujar Reisa.

Reisa menambahkan lebih baik tempat wisata yang dipilih merupakan ruang terbuka dan tidak terlalu ramai supaya waktu bersama keluarga dapat dimanfaatkan lebih maksimal dan aman dari Covid-19.

Sebelum berlibur pastikan bahwa anak memiliki tanggung jawab dalam membiasakan diri mencuci tangan setelah melakukan segala macam aktivitas di tengah lingkungan masyarakat.

Pastikan pula bahwa anak yang telah berusia enam tahun ke atas, sudah melakukan vaksinasi Covid-19 sampai dengan dosis lengkap dan penguat, bagi anak yang berusia 18 tahun ke atas dan memahami pentingnya disiplin protokol kesehatan seperti terus menggunakan masker.

"Kita upayakan kerja sama yang baik antarmasyarakat. Disiplin protokol kesehatannya, vaksinasi penguatnya, jangan takut melengkapi setelah dua dosis. Segera booster dan tentunya terapkan protokol kesehatan dimana pun kita berada, kalau kita ingin pergi berlibur bersama keluarga," ucap dia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top