Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Menuju Asian Games

Warga Diimbau Ramah Sambut Tamu Asian Games

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Jadi, tanggung jawab menjaga keamanan dan kenyamanan ada pada seluruh masyarakat. Pemerintah memainkan peran besar, tapi harus bermitra juga dengan masyarakat. Keberadaan forum kewaspadaan dini masyarakat merupakan salah satu mitra bagi pemerintah untuk memastikan Jakarta kondisinya aman dan terbebas dari segala macam potensi gangguan," ungkapnya.

Dia berharap, Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) bisa memainkan peran yang berkontribusi untuk mendeteksi potensi-potensi gangguan. Pasalnya, potensi gangguan itu beragam sumber, baik dari sisi keamanan, peredaran narkoba, hingga skandalisme.

"Ancaman masyarakat itu mulai peredaran narkoba sampai skandalisme, itu semua harus dicegah. Bukan hanya pemerintah yang hentikan, tapi dari unsur masyarakat ikut berpartisipasi. Para pegiat FKDM supaya responsif bila ada problem dan komunikasi selalu dengan unsur-unsur yang ada di pemerintah," jelasnya.

Dia mencontohkan, pergerakan peredaran narkoba selalu dalam senyap dan sunyi. Dia berharap, peredaran narkoba ini bisa dicegah sedini mungkin agar kampung-kampung di Jakarta aman dari segala potensi bahaya.

"Oleh karena itu, tugas saudara-saudara di garda depan mencegah luasnya peredaran dan saksikan di kampung Anda semua kalau ada tanda-tanda yang terlibat narkoba jangan mendiamkan, lakukan sesuatu," imbuhnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Peri Irawan

Komentar

Komentar
()

Top