Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2025 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Rabu, 05 Mar 2025, 15:40 WIB

Vin Diesel Bocorkan Film Asal Usul Groot di Marvel Studios

Vin Diesel

Foto: istimewa

LOS ANGELES - Aktor Vin Diesel mengonfirmasi bahwa ia akan kembali mengisi suara Groot di proyek terbaru Marvel Studios. Dalam unggahan Instagram, bintang Fast & Furious ini mengisyaratkan bahwa Groot akan kembali dalam film asal usul berjudul “Planet X”, yang akan mengeksplorasi kampung halaman karakter tersebut.

“Disney menginginkan Planet X mereka! Yang mana beberapa orang mengatakan itu adalah film Marvel yang paling dinanti, haha. Film di mana Groot kembali ke planet asalnya,” tutur Vin Diesel.

Planet X adalah rumah bagi ras alien Flora Colossi, yang termasuk Groot. Hingga kini, Marvel Studios belum secara resmi mengumumkan proyek ini, namun pernyataan Diesel menunjukkan bahwa film tersebut bisa saja sedang dalam pengembangan diam-diam.

Kemunculan Groot berikutnya kemungkinan besar terjadi di “Avengers: Secret Wars”, yang disebut-sebut sebagai Endgame versi baru dalam Marvel Cinematic Universe (MCU).

Film Avengers: Doomsday juga akan membawa kembali Robert Downey Jr. Sebagai Doctor Doom, sementara konsep seni yang bocor menunjukkan Star-Lord (Chris Pratt) bertemu dengan White Vision.

Vision, yang akan memiliki serial Disney+ sendiri pada 2026, diproduksi oleh Terry Matalas dan akan mengeksplorasi perjalanan White Vision setelah WandaVision. James Spader juga akan kembali sebagai Ultron, menambah spekulasi bahwa serial ini akan berhubungan langsung dengan Avengers: Doomsday.

Dengan semakin banyaknya bocoran dari para aktor dan kreator, masa depan Groot di MCU tampaknya masih panjang. Kini, penggemar hanya perlu menunggu pengumuman resmi dari Marvel Studios terkait Planet X dan bagaimana peran Groot dalam film-film besar mendatang.

Redaktur: Sriyono

Penulis: Paundra Zakirulloh

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.