Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Strategi Pembangunan - Inflasi Tinggi Bisa Berdampak pada Daya Saing Industri

Utang Makin Besar Timbulkan Kekhawatiran Serius

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Pengembangan kawasan IKN didasarkan pada prinsip pembangunan yang mengedepankan alam, teknologi, dan keberlanjutan lingkungan.

JAKARTA - Penambahan utang tiap tahun yang dilakukan pemerintah menimbulkan kekhawatiran serius terkait kemampuan Indonesia untuk membayar kembali utang di masa depan. Ada risiko utang yang terus bertambah dapat membebani anggaran negara secara berkelanjutan. Beban pembayaran utang yang semakin besar akan semakin menekan APBN.

"Dengan meningkatnya kebutuhan untuk membayar utang dan bunganya, ruang fiskal yang tersisa untuk membiayai program-program pro kerakyatan seperti bantuan sosial, pendidikan, dan kesehatan akan semakin terbatas," kata ekonom dari Universitas Muhamamdiyah Yogyakarta (UMY), Achmad Maruf, kepada Koran Jakarta, Selasa (13/8).

Dia mengatakan meskipun Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyebut strategi ini sebagai bagian dari pendekatan countercyclical, di mana utang digunakan untuk menstabilkan perekonomian saat kondisi sedang lesu, ada risiko bahwa utang yang terus bertambah dapat membebani anggaran negara secara berkelanjutan.

Maruf mengatakan beban pembayaran utang yang semakin besar bisa berakibat pada penurunan kualitas dan jangkauan layanan publik yang diberikan kepada masyarakat.

Kepercayaan Pasar
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S, Eko S

Komentar

Komentar
()

Top