Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pelestarian Lingkungan

Upaya-upaya Konservasi Melalui Inisiatif Global

Foto : afp/ Juan Pablo Pino
A   A   A   Pengaturan Font

Cara lain melindungi hutan adalah inisiatif global yang memberi nilai ekonomi pada hutan berdasarkan jumlah emisi karbon yang dapat disimpan. Ada juga upaya baru untuk membayar langsung penduduk dan pemilik tanah yang membantu melestarikan kawasan hutan.

Regulasi bisa membantu mengatasi deforestasi dengan fokus membenahi pelanggaran di sepanjang rantai suplai industri. Peraturan Deforestasi Uni Eropa yang baru, misalnya, akan mendorong perusahaan untuk memastikan impor sapi, kakao, kopi, minyak sawit, karet, kedelai dan kayu tidak berasal dari lahan yang baru saja digunduli.

Memberdayakan masyarakat asli dengan mengakui hutan adat juga mencegah deforestasi. Menurut Bank Dunia, sekitar 36 persen hutan alami yang tersisa di dunia berada di bawah naungan masyarakat adat, dan mereka terbukti mahir melestarikan keanekaragaman hayati.

Pemulihan hutan yang rusak adalah bagian integral dalam perjanjian Iklim Paris. Sebabnya kini, mulai banyak negara melakukan penanaman kembali.

"Mekanisme global yang berani dan inisiatif lokal yang unik diperlukan untuk mencapai pengurangan deforestasi yang berkelanjutan di seluruh negara tropis," kata pakar kehutanan Taylor. DW/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top