Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tren Positif Bakal Berlanjut

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi melanjutkan tren positif, hari ini (18/1). Selain prospek perekonomian Tiongkok, pelaku pasar terus mencermati petunjuk baru dari bank sentral Amerika Serikat (AS) atau the Fed terkait kelanjutkan kebijakan normalisasi moneter dan menanti hasil Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia (RDG BI) pekan ini.

Equity Research Analyst Phintraco Sekuritas Alrich Paskalis Tambolang melihat dalam pergerakan IHSG kemarin, terjadi pelebaran positive slope MACD pasca-golden cross diiringi Stochastic RSI yang cenderung bergerak naik dari oversold area. Karena itu, dia memproyeksikan IHSG dalam perdagangan, Rabu (18/1), bergerak menguat untuk menguji resistance di level 6.800.

Baca Juga :
IHSG Rawan Terkoreksi

Sebelumnya, IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (17/1) sore, ditutup naik seiring optimisme setelah Tiongkok merilis data pertumbuhan ekonomi kuartal IV-2022 yang tumbuh melebihi ekspektasi pelaku pasar. IHSG ditutup menguat 79,28 poin atau 1,19 persen ke posisi 6.767,34. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 16,53 poin atau 1,81 persen ke posisi 929,85.

"IHSG memang hari ini menguat seiring dengan rebound saham-saham big cap baik dari perbankan, tambang, consumer hingga teknologi, antara lain dipengaruhi optimisme yang semakin meningkat setelah China merilis data pertumbuhan ekonomi kuartal IV- 2022 " ujar Research Analyst Henan Putihrai Sekuritas Jono Syafei saat dihubungi di Jakarta, Selasa (17/1).


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Muchamad Ismail, Antara

Komentar

Komentar
()

Top