Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pemulihan Ekonomi I Fokus Pemerintah Bergeser ke Dampak Perubahan Iklim

Transisi Menuju Ekonomi Hijau Harus Aktif Libatkan Sektor Swasta

Foto : Sumber: Kementerian ESDM – KORAN JAKARTA/ONES
A   A   A   Pengaturan Font

"Kami juga bekerja sama dengan pemerintah dalam penetapan harga dan kerangka perdagangan karbon baru pada program daur ulang aset, serta percepatan pengenalan energi terbarukan," kata Satu.

Menanggapi pernyataan Bank Dunia, pakar ekonomi dari Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI), Surabaya, Leo Herlambang, mengatakan apresiasi Bank Dunia dalam penanganan pandemi secara tidak langsung melecut pemulihan ekonomi Indonesia.

"Dengan persepsi Bank Dunia yang baik, tentu mempengaruhi persepsi lembaga-lembaga rating terhadap Indonesia, sehingga investor menjadikan penilaian itu sebagai pertimbangan dalam berinvestasi," kata Leo.

Sementara itu, Pakar Ekonomi Universitas Katolik Atmajaya Jakarta, Yohanes B. Suhartoko, mengatakan untuk memulihkan ekonomi dan transisi energi, pemerintah harus melibatkan swasta.

Peran pemerintah dalam pemulihan ekonomi lebih sebagai fasilitator dan stimulator, karena pembiayaan dari APBN sudah terbatas seiring upaya mengembalikan defisit anggaran tidak lebih dari 3 persen.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top