Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Aksi Korporasi

TPM Pasang Harga IPO Rp210-276 per Saham

Foto : Koran Jakarta/M Fachri

Penawaran Saham Perdana - Presiden Direktur PT Tridomain Performance Materials Tbk, Choi Choon Ha (kedua dari kanan) berbincang dengan Direktur Independen Bambang Heru Purwanto, Chief Operating Officer Hendro Waskito, dan Direktur Joyce Venancio Sobejana Onias usai pemaparan publik terkait rencana penawaran umum saham perdana di Jakarta, Kamis (8/3).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Perusahaan penanaman modal asing, PT Tridomain Performance Materials (TPM) Tbk akan melepas saham ke publik melalui mekanisme penawaran saham perdana saham (Initial Public Offering/IPO). Perseroan mengincar dana segar IPO antara 1,21-1,59 triliun rupiah dari gelaran IPO tersebut. Bertindak sebagai penjamin emisi efek yakni PT Sinarmas Sekuritas. Associate Director Sinarmas Sekuritas, Harta Setiawan, mengatakan Perseroan melepas sebanyak-banyaknya 5,78 miliar lembar saham ke publik.

Harga IPO ditawarkan pada kisaran 210-276 rupiah. "Saham yang dilepas sebanyak-banyaknya 5,78 miliar saham dengan harga IPO sekitar 210-276 rupiah," ungkap dia di Jakarta, Kamis (8/3). Jumlah saham yang dilepas ke publik setara dengan 40 persen dari modal ditempatkan dan disetor setelah IPO. Dalam gelaran IPO ini, masa bookbuilding dilaksanakan pada 7-9 Maret. Pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) diharapakn terbit pada 21 Maret 2018.

Penawaran umum akan dilakukan pada 23-27 Maret. Pencatatan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 4 April 2018. Presiden Direktur Tridomain Performance Materials, Choi Choon Ha, menuturkan dana hasil IPO akan digunakan untuk pengembangan usaha. Bagaimanapun pengembangan usaha dilakukan dalam rangka peningkatan kapasitas produksi. "IPO ini akan sangat bermanfaat untuk kelangsungan ekspansi perusahaan," kata dia.

Melalui aksi korporasi ini, Perseroan akan memperoleh tambahan modal sebesar 40-50 juta dollar AS. Dana yang diperoleh dari IPO akan digunakan sekitar 55 persen untuk ekspansi usaha entitas anak. Sisanya, 45 persen akan digunakan oleh Perseroan untuk modal kerja pada entitas anak. "Kami menargetkan peningkatan kapasitas dari 178 ribu ton per tahun tahun 2017 menjadi 198 ribu ton tahun ini," imbuh dia. Untuk diketahui, Perseroan memproduksi specialty resins, plasticizers dan acrylamide dengan mayoritas pasar dalam negeri sebesar 49 persen di dalam negeri.

Baca Juga :
IHSG Rawan Terkoreksi

Sisanya, 51 persen dipasarkan di Asia Pasifik, Timur Tengah dan Australia. Per September 2017, laba Tridomain Performance tercatat 5,20 juta dollar AS meningkat 167,45 persen dari 1,94 juta dollar AS per September 2016. Seiring dengan itu, peningkatan penjualan bersih Tridomain Performance sebesar 36,8 persen dari 85,69 juta dollar AS menjadi 117,24 juta dollar AS per September 2017. Sementara itu, aset Tridomain Performance mengalami peningkatan selama tiga tahun sejak 2014 tercatat sebesar 181,51 juta dollar AS. Pada 2016, aset TPM tercatat 202,61 juta dollar AS, naik 13,63 persen dari 178,30 juta dollar AS pada 2015. yni/AR-2

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top