Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tolak Embargo, Ada Apa Tiba-tiba Jerman Minta Uni Eropa Harus Bahas Larangan Impor Gas dari Rusia Buntut Invasi ke Ukraina

Foto : Reuters

Menteri Pertahanan Jerman Chirstine Lambrecht

A   A   A   Pengaturan Font

Menteri Pertahanan Jerman Chirstine Lambrecht mengatakan, Uni Eropa (EU) harus membahas pelarangan impor gas Rusia. Ini seiring pejabat Ukraina dan Eropa menuduh pasukan Rusia melakukan kekejaman di dekat Kiev.

"Harus ada tanggapan. Kejahatan semacam itu tidak boleh dibiarkan tanpa direspons," kata kementerian pertahanan mengutip Lambrecht dalam sebuah wawancara dengan media penyiaran publik ARD.

Sejauh ini Jerman menolak seruang untuk memberlakukan embargo pada impor energi dari Rusia. Sebab, ekonomi Jerman dan negara-negara Eropa lain terlalu bergantung kepada mereka.

Seperti diketahui, Rusia memasok 40 persen kebutuhan gas Eropa. Menteri Ekonomi Robert Habeck mengulangi sikap pemerintah pada Minggu malam di media penyiaran ZDF, dengan mengatakan Jerman mengurangi ketergantungannya pada energi Rusia tapi tidak dapat langsung menghentikan itu sepenuhnya.

Tekanan terhadap pemerintah dan di dalam pemerintah sendiri sedang bermunculan untuk mengambil langkah-langkah yang lebih radikal.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top