Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Perusahaan Daerah - Baru Mampu Layani 12.000 Liter Perdetik

Tirta Bhasasi Diharap Tingkatkan Pelayanan

Foto : ANTARA/Pradita Kurniawan Syah

Direktur Utama Perumda Tirta Bhagasasi Kabupaten Bekasi Usep Rahman Salim menyerahkan potongan nasi tumpeng kepada perwakilan tenaga kebersihan saat merayakan HUT ke-42 Perumda di Kantor Pusat, Jalan Inspeksi Kalimalang, Desa Hegarmukti, Kecamatan Cikarang Pusat, Jumat (29/9).

A   A   A   Pengaturan Font

Pada 11 September 2023 pemerintah daerah bersama DPRD menyepakati berbentuk perumda. Usep mengaku secara umum tidak banyak perubahan. Hanya ada sejumlah program yang menjadi prioritas percepatan melalui kewenangan direksi, meski tetap menginduk aturan pemerintah.

Percepatan program prioritas sekaligus menjawab tantangan seperti penyediaan air baku. Dari dulu mengandalkan sumber Jatiluhur. "Karena air baku kita hanya mengandalkan Jatiluhur. Dari zaman Belanda sampai sekarang tidak ada penambahan sumber air baku. Padahal penggunaan air sangat tinggi," tuturnya.

Dari kebutuhan 30.000-an liter per detik, baru mampu menyediakan 12.000 liter. Jadi masih kurang 20 ribu liter lagi untuk bisa melayani masyarakat keseluruhan.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top