Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tiongkok Meluncurkan Penyelidikan Pembatasan Impor oleh Taiwan yang Menghambat 2.400 Produk

Foto : Istimewa

Dalam latihan terakhir, PLA mensimulasikan serangan presisi di Taiwan setelah pemimpin pulau itu kembali dari kunjungan ke AS.

A   A   A   Pengaturan Font

BEIJING - Beijing pada Rabu (12/4), mengatakan, akan meninjau langkah-langkah pembatasan impor oleh Taiwan terhadap lebih dari 2.400 produk Tiongkok daratan, dengan meluncurkan "penyelidikan hambatan perdagangan", sebuah langkah langka yang akan semakin memperumit hubungan lintas-selat itu menjelang pemilihan presiden di Taipei.

Dilansir oleh South China Morning Post, dalam sebuah pernyataan Kementerian Perdagangan Tiongkok mengatakan bahwa mereka akan meninjau keluhan dari tiga kelompok perdagangan Tiongkok daratan, yang mencakup barang-barang pertanian, tekstil, dan produk mineral-kimia, karena "wilayah Taiwan sedang bekerja dan menerapkan langkah-langkah untuk melarang impor produk daratan".

"Penyelidikan harus selesai pada 12 Oktober 2023. Dalam keadaan khusus, dapat diperpanjang hingga 12 Januari 2024," tambah kementerian itu.

Komisi Pemilihan Pusat Taiwan, bulan lalu mengkonfirmasi bahwa pulau itu akan mengadakan pemilihan presiden berikutnya pada 13 Januari 2024.

Sementara itu, Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) Tiongkok, pada Senin mengakhiri latihan tiga hari di sekitar Taiwan, segera setelah Presiden Taiwan, Tsai Ing-wen bertemu dengan Ketua DPR AS, Kevin McCarthy saat singgah di California, yang bertentangan dengan peringatan dari Beijing. Beijing memandang Taiwan yang memiliki pemerintahan sendiri sebagai bagian dari Tiongkok, dan jika perlu akan dipersatukan dengan kekerasan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Selocahyo Basoeki Utomo S
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top