Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sengketa Perbatasan

Tiongkok Gencarkan Pembangunan Dekat Bhutan

Foto : AFP

Jaga Perbatasan l Seorang penjaga perbatasan Tiongkok sedang berjaga di perbatasan Tiongkok-Bhutan beberapa waktu lalu. Berdasarkan citra satelit terbaru, Tiongkok sepanjang 2021 makin menggencarkan pembangunan konstruksi di wilayah perbatasan yang disengketakan Bhutan dan Tiongkok.

A   A   A   Pengaturan Font

NEW DELHI - Sebuah analiasa citra satelit mengungkapkan bahwa Tiongkok telah mempercepat pembangunan pemukiman di enam lokasi di sepanjang perbatasannya yang disengketakan dengan Bhutan.

Citra satelit yang dipublikasikan oleh perusahaan data intelijen Amerika Serikat (AS), HawkEye 360, pada Rabu (12/1) itu memberikan rincian tentang makin pesatnya aktivitas pembangunan konstruksi Tiongkok baru-baru ini di sepanjang perbatasannya dengan Bhutan yang telah berlangsung sejak awal 2020.

"Berdasarkan pantauan awal citra satelit Capella Space dan Planet Labs, Tiongkok pada awalnya membangun jalan dan membersihkan area," ucap Chris Biggers, direktur misi aplikasi di HawkEye 360.

"Citra satelit itu menunjukkan aktivitas pembangunan dipercepat pada 2021. Struktur yang lebih kecil didirikan diikuti dengan peletakan pondasi dan kemudian pembangunan bangunan. Menurut saya, 2021 adalah periode akselerasi," imbuh Biggers.

Analis dari HawkEye 360 yang memantau citra satelit baru-baru ini yang diambil oleh Capella Space mengatakan terdapat enam pemukiman di wilayah yang disengketakan oleh Tiongkok dan Bhutan, termasuk wilayah yang diperebutkan seluas sekitar 110 kilometer persegi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top