Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kebijakan Nuklir

Tiongkok dan Iran Kecam Amerika Serikat

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Kebijakan nuklir AS yang baru merupakan pelanggaran terhadap Traktat Nonproliferasi Nuklir (NPT) internasional," kata Menlu Zarif. "Kebijakan NPR AS mencerminkan pelanggaran kepercayaan pada NPT yang bisa mendekatkan umat manusia semakin dekat dengan pemusnahan massal," cuit Menlu Zarif di media sosial.

Kemarahan Tehran terpicu karena kebijakan nuklir AS yang baru itu akan menjadikan Washington DC semakin meremehkan kesepakatan nuklir Iran-AS pada 2015, dimana Presiden Trump bertekad untuk melakukan negosiasi ulang.

"Sikap keras kepala Trump untuk menghentikan kesepakatan nuklir 2015 berawal karena sikap ketidaksabarannya," imbuh Menlu Zarif.

Kesepakatan nuklir 2015 tercapai setelah ada kesepahaman dengan enam negara terkuat dunia yaitu AS, Inggris, Prancis, Jerman, Russia, dan Tiongkok. Kesepakatan ini telah mencabut sanksi internasional terhadap Iran dengan balasan Tehran mau membatasi program nuklirnya. AFP/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top