Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tingkatkan Pengetahuan, STIP Jakarta Gelar Kuliah Praktisi Industri

Foto : Istimewa

Ketua STIP Jakarta, Capt. Sudiono saat memberikan sambutan pada Kuliah Praktisi Industri.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Dalam rangka meningkatkan pengetahuan tentang industri maritim dari negara maju serta perusahaan pelayaran internasional, Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta yang merupakan perguruan tinggi Kementerian Perhubungan melalui Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP) menggelar Kuliah Praktisi Industri secara hybrid.

Kuliah praktisi industri yang bertema "Challenge and Opportunity on Sea Transportation Industry" ini menghadirkan Ambassador of Royal Danish to Indonesia, H.E Mr Lars Bo Larsen dan Direktur Maersk Indonesia, Ery Hardianto sebagai pembicara.

Kepala BPSDM Perhubungan, Djoko Sasono, dalam sambutan pembukaannya menyampaikan bahwa Presiden Joko Widodo telah menekankan visi Pemerintah tentang pentingnya menjadikan Indonesia sebagai poros maritim dunia. Hal ini merupakan kebijakan yang strategis, mengingat posisi Indonesia sebagai salah satu negara maritim terbesar di dunia yang terdiri dari lebih dari 17.000 pulau dengan luas laut sama dengan dua pertiga dari luas wilayah negara.

"Indonesia berperan strategis karena terletak di salah satu jalur pelayaran internasional terpenting yang menghubungkan negara-negara Asia dengan wilayah utama di seluruh dunia. Indonesia juga bersama-sama dengan Littoral States menjaga keselamatan, keamanan, dan perlindungan lingkungan di Selat Malaka dan Singapura," katanya dalam keterangan tertulisnya, Rabu (1/6).

Djoko mengatakan untuk mewujudkan visi maritim Indonesia, kompetensi dan sumber daya manusia yang mumpuni di bidang maritim sangat penting.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top