Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tiada Hari Tanpa Latihan Bagi Prajurit Intai Amfibi

Foto : Istimewa

Pasukan Yontaifib 1 Mar sedang melaksanakan latihan Close Quarter Battle (CQB).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Tiada hari tanpa latihan bagi pasukan Intai Amfibi. Sebagai salah satu satuan pasukan khusus, latihan rutin adalah menu wajib bagi pasukan Intai Amfibi.

Mengutip keterangan Komandan Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Danyontaifib 1 Mar) Letkol Mar Mohammad Abdilah yang diterima Koran Jakarta, Jumat (6/8), salah satu tugas dan tanggung jawab pimpinan adalah memberikan kesejahteraan bagi prajurit. Dan salah satu kesejahteraan tersebut adalah latihan.

"Maka meskidi tengah pandemi Covid-19 saat ini Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Yontaifib 1 Mar) tetap melaksanakan latihan," kata Letkol Marinir Abdillah.

Masih menurut Letkol Abdillah, baru-baru ini pasukan Yontaifib 1 Mar menggelar latihan Close Quarter Battle (CQB). Latihan dilaksanakan di Mako Kerambit Yontaifib 1 Mar Cilincing, Marunda, Jakarta Utara.

"Latihan CQB adalah merupakan pertempuran yang dilakukan dalam jarak dekat atau di dalam ruangan yang bersifat agresif, dadakan, surprise dan selektif fire, karena dalam pelaksanaan sebenarnya kemampuan yang seperti ini sangat dibutuhkan dalam melaksanakan pembebasan sandera," ujarnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top