Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tetap Jaga Kebiasaan Sehat Selama dan Sesudah Puasa

Foto : Istimewa

Kepala Instalasi Rawat Inap RS Tugu Ibu, Depok, dr Setia Pribadi (kiri) dalam acara Bincang Teras LPPM ATVI Spesial Ramadan bertema Tetap Jaga Kebiasaan Sehat Usai Lebaran yang ditayangkan via Channel Youtube Teras LPPM ATVI, Kamis (21/4) malam.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Puasa Ramadan adalah suatu peristiwa keagamaan yang dilakukan oleh umat Islam yang mu'min untuk mengubah kebiasaan atau perilakunya sehari-hari selama sebulan (29-30 hari) penuh.

Perilaku tersebut meliputi kebiasaan dalam melakukan makan, minum, tidur, olah raga, dan ritual ibadah. Kalau di luar bulan puasa Ramadan dilakukan pada pagi, siang, dan sore hari, diubah menjadi malam hari.

Peringatan tersebut dikemukakan Kepala Instalasi Rawat Inap RS Tugu Ibu, Depok, dr. Setia Pribadi dalam acara Bincang Teras LPPM ATVI Spesial Ramadanbertema Tetap Jaga Kebiasaan Sehat Usai Lebaran yang ditayangkan via Channel Youtube Teras LPPM ATVI, Kamis (21/4) malam.

Menurut siaran persnya, acara yang dipandu dosenAkademi Televisi Indonesia (ATVI),Dian tersebut terselenggara atas kerja sama LPPM ATVI, Mastepedia.com, Taman Bacaan Masyarakat Bukit Duri Bercerita, dan didukung dua penerbit, Prenada Jakarta dan Mata Padi Yogya.

Menurut dokter Setia, akibat perubahan perilaku atau kebiasaan tersebut, tentu dapat juga mengakibatkan perubahan dalam mekanisme tubuh manusia, secara fisiologis baik fisik maupun mental. Diharapkan selama 30 hari melakukan puasa, akan terjadi keseimbangan (homeostasis) baru.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top