Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
PERSPEKTIF

Teroris di Tengah Pandemi Covid-19

Foto : ANTARA/Mohamad Hamzah.

Personel Brimob Polri melakukan penyisiran di lokasi yang diduga menjadi persembunyian terduga teroris di kawasan perbukitan di Kelurahan Mamboro, Palu Utara, Sulawesi Tengah, Minggu (8/11/2020).

A   A   A   Pengaturan Font

Kita harus tetap waspada dan jangan lengah. Kelompok teroris tidak pernah berhenti bergerak di ten-gah pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia dan dunia.

Aparat Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap enam terduga teroris di Lampung, Sumatera Barat, dan Kepulauan Riau pada 6-7 November 2020. Empat orang yang ditangkap di Lampung merupakan anggota kelompok Jamaah Islamiyah (JI).

Penangkapan pertama terjadi pada Jumat (6/11) terhadap terduga berinisial SA. Sehari-hari, SA memiliki usaha bengkel las di rumahnya. Dia merupakan anggota kelompok JI di bidang Kosin (koordinasi dan sinkronisasi), yang tergabung dalam kelompok Imarrudin (Banten) di bawah kepemimpinan Para Wijayanto yang diduga sebagai Kosin Wilayah Lampung.

Masih di Lampung, Densus menangkap terduga teroris berinisal I yang diduga berperan memberi dana kepada Imarrudin, pada Sabtu (7/11). Di hari yang sama, polisi juga menangkap S dan RK di wilayah Lampung. S merupakan bendahara struktur Adira Lampung dan (RK) merupakan sekretaris struktur Adira Lampung. Sehari-hari, I dan S berprofesi sebagai pedagang dan RK sebagai karyawan swasta.

Selanjutnya, Densus 88 menangkap AD alias S Parewa alias Abu Singgalang di Sumatera Barat dan MA alias Abu Al Fatih di Batam, Kepulauan Riau, pada 6 November 2020. AD bekerja sebagai sopir, sementara MA sebagai wiraswasta.

Kita harus tetap waspada dan jangan lengah. Kelompok teroris tidak pernah berhenti bergerak di tengah pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia dan dunia.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top