Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Telkom-Technoplast Bersinergi Dukung Distribusi Vaksin Berteknologi IoT

Foto : ANTARA/HO

Penandatanganan MoU antara Telkom dan PT Trisinar Indopratama (Technoplast) tentang IoT Insulated Vaccine Carrier yang dilakukan secara virtual, Jumat (23/7/2021).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - PT Telkom Indonesia Tbk (Telkom Indonesia) dan PT Trisinar Indopratama (Technoplast) secara kolaboratif membangun insiatif dalam mendukung aspek distribus vaksin covid-19 khususnya dalam aplikasi teknologi informasi dalam proses distribusi vaksin ke seluruh Indonesia.

Kolaborasi ini mulai diwujudkan dalam bentuk penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) antara PT Telkom Indonesia oleh Syaifudin selaku Executive Vice President Divisi Business Service dan Sjamsoe Fadjar Selaku Direktur Utama PT Trisinar Indopratama yang dilakukan secara virtual, Jumat (23/7).

Direktur Enterprise & Business Service Telkom Indonesia, Edi Witjara menyambut baik kolaborasi Telkom bersama Technoplast, karena inisiatif ini mendukung segala upaya pemerintah dalam menggenjot distribusi vaksin covid-19 demi mencapai kekebalan kelompok.

"Penggunaan IoT pada IVC memungkinkan pengiriman data yang akurat, sekaligus mencatat pergerakan suhu secara sistematis selama distribusi berlangsung. Data ini akan menjamin parameter kualitas vaksin tetap baik sesuai ketentuan yang ditetapkan Kementerian Kesehatan. Kami bangga, bahwa terobosan ini lahir dari dua perusahaan dalam negri antara Telkom dan Technoplast yang diharapkan mampu berkontribusi secara produktif kepada penanggulangan Pandemi saat ini," kata Edi dalam keterangan tertulisnya.

Dia menambahkan kolaborasi ini melahirkan terobosan pertama di Indonesia dalam implementasi teknologi Internet on Things (IoT) dari Telkom pada Insulated Vaccine Carrier (IVC) Technoplast, atau boks vaksin yang dipergunakan untuk mendistribusikan vaksin Covid-19 hingga dapat tetap terjaga kualitasnya serta mengukur resiko pengiriman vaksin saat proses distribusi ke seluruh pelosok negeri.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top