Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pertumbuhan Ekonomi l Tarif Pesawat Penyebab DKI Inflasi 0,13 Persen

Tekanan Inflasi di Jakarta Mereda

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Laju inflasi DKI Jakarta tahun 2017 sebesar 2,86 persen, dipengaruhi oleh tingginya inflasi yang terjadi pada kelompok pengeluaran transpor, komunikasi dan jasa keuangan 4,20 persen, dan kelompok sandang 3,80 persen. Sedangkan yang terjadi pada laju inflasi tahun ke tahun mencapai 3,82 persen yang dipicu oleh inflasi pada kelompok transpor, komunikasi dan jasa keuangan sebesar 5,78 persen.

Dikatakan, dari 461 komoditi yang didata terdapat beberapa diantaranya yang memberikan sumbangan inflasi diatas 0,02 persen. Seperti komoditi angkutan udara (0,0840 persen); rokok kretek filter (0,0306 persen), nasi dengan lauk (0,0264 persen); dan jeruk (0,0246 persen).

Baca Juga :
Bersertifikat SNI

"Perkembangan inflasi DKI Jakarta sangat berfluktuatif dan terjadi inflasi yang cukup tinggi pada bulan Januari 2017 dan Mei 2017. Inflasi yang hampir mendekati 1 persen terjadi pada bulan Januari 2017 sebesar 0,99 persen, yang disebabkan naiknya harga pada komoditi tarip perpanjangan STNK dan tarip pulsa ponsel," tutup dia.

nis/bud/P-5


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top