Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Takmir Masjid Agung Ngawi Tiadakan Penyembelihan Hewan Kurban

Foto : Antara Jatim/Moch Asim

Ilustrasi - Mahasiswa Fakulitas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surabaya (UMS) Mohammad Nurus Samsi Maarif (kanan) memberikan contoh tata cara penyembelihan hewan kurban kepada pedagang di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (29/7).

A   A   A   Pengaturan Font

NGAWI - Takmir Masjid Agung Baiturrahman Kabupaten Ngawi, Jawa Timur memastikan meniadakan penyembelihan hewan kurban pada Idul Adha 1441 Hijriah yang berlangsung di tengah pandemi Covid-19.

"Idul Adha 1441 atau tahun 2020 ini tidak ada kegiatan penyembelihan hewan kurban. Hal itu untuk menghindari adanya kerumunan warga," ujar Sekretaris Takmir Masjid Agung Baiturrahman Ngawi, Salimoel Amien, di Ngawi, Jumat (31/7).

Salimoel seperti dikutip dari Antara menuturkan sebelumnya ada opsi tetap menyelenggarakan penyembelihan hewan kurban. Dengan sistem penyaluran dagingnya dilakukan dengan cara dikirim ke penerima melalui dari rumah ke rumah.

Namun, akhirnya opsi tersebut dibatalkan karena rawan penyebaran Covid-19. Hal itu dimungkinkan karena akan menyebabkan warga datang ke masjid untuk mengambil daging kurban meski sudah disepakati akan dibagi langsung ke rumah. "Akhirnya diputuskan tidak jadi dilaksanakan, karena akan sulit melarang warga datang ke masjid," kata dia.

Kendala lain, adanya pembangunan tempat pedagang kaki lima (PKL) di sisi utara masjid, sehingga area untuk penyembelihan hewan kurban menjadi sempit. "Biasanya untuk penyembelihan membutuhkan tempat yang luas. Terutama di masjid sini setiap tahun rata-rata menyembelih enam ekor sapi dan 20 kambing," katanya. mar/N-3


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top