Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Surat Albert Einstein yang Membahas Hubungan Fisika-Biologi Ditemukan

Foto : The Conversation/The Hebrew University of Jerusale

Surat dari Albert Einstein divalidasi oleh The Hebrew University of Jerusalem, tempat Einstein mewariskan catatan, surat, dan rekamannya. Inset: potret Albert Einstein pada 1935 yang diambil di Princeton.

A   A   A   Pengaturan Font

Einstein adalah salah satu pemikir terbesar pada abad ke-20, dan juga seorang komunikator yang luar biasa. Imajinasinya membantu membentuk banyak teknologi yang mendefinisikan era informasi saat ini. Sebagai contoh, teori relativitas umum Einstein mengatur struktur skala besar alam semesta, yang pada gilirannya memungkinkan koreksi untuk sistem GPS yang digunakan pada ponsel pintar kita.

Pada 1921, Einstein dianugerahi Hadiah Nobel untuk studinya tentang "efek fotolistrik". Efek ini menjelaskan bagaimana cahaya dapat melepaskan elektron dari atom - sebuah prinsip yang mendasari pengoperasian sel surya saat ini.

Pada 1933, Einstein meninggalkan Jerman untuk bekerja di Universitas Princeton di Amerika Serikat. Di sinilah, pada April 1949, ia bertemu dengan ilmuwan Karl von Frisch di sebuah kuliah.

Von Frisch mengunjungi Princeton untuk mempresentasikan penelitian barunya tentang bagaimana lebah madu menavigasi secara lebih efektif menggunakan polarisasi pola cahaya yang tersebar dari langit. Dia menggunakan informasi ini untuk membantu menerjemahkan bahasa tarian lebah yang sekarang terkenal, dan untuk itu dia akhirnya menerima Hadiah Nobel.

Sehari setelah Einstein menghadiri kuliah von Frisch, kedua peneliti ini mengadakan pertemuan pribadi. Meskipun pertemuan ini tidak didokumentasikan secara resmi, surat yang baru-baru ini ditemukan dari Einstein memberikan beberapa wawasan tentang apa yang mungkin telah didiskusikan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top