Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sun Life Indonesia Terus Perkuat Pondasi dan Ekspansi Bisnis

Foto : istimewa

Gedung Sun Life Financial.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Perusahaan penyedia layanan jasa keuangan internasional Sun Life Indonesia terus berkomitmen memperkuat pondasi pertumbuhan dan ekspansi bisnisnya dengan strategi investasi jangka panjang dan inovasi.

Strategi investasi jangka panjang yang telah dijalankan Sun Life Indonesia salah satunya melalui kemitraan bancassurance antara Sun Life Indonesia dengan CIMB Niaga yang telah diperdalam melalui penandatanganan kerja sama pada April 2022, membuka akses luas bagi nasabah di seluruh jalur distribusi, dan menawarkan inovasi produk asuransi yang sesuai dengan kebutuhan keluarga di Indonesia.

Elin Waty, Presiden Direktur Sun Life Indonesia, menyatakan, pihaknya melihat peluang pertumbuhan bisnis di bancassurance yang merupakan jalur distribusi terbesar di Indonesia dan hal itu terbukti benar karena porsinya tercatat telah meningkat dari 38 persen pada 2015 menjadi 50 persen pada 2020.

"Sun Life Indonesia dan CIMB Niaga yang telah menjalin kemitraan tangguh sejak tahun 2009, menyediakan rangkaian solusi lengkap kepada Nasabah CIMB Niaga," katanya di Jakarta, kemarin.

Dalam hal inovasi, upaya menghadirkan layanan praktis dan terintegrasi dibuktikan Sun Life Indonesia dengan berfokus pada transformasi digital. Aplikasi seperti My Sun Life Indonesia, Sun Connect, Sun Life Advisor, Sun Smart, dan Sun Life Way, membantu mempermudah layanan dan meningkatkan kinerja tenaga pemasar. Perusahaan juga menjalin kerja sama dengan mitra strategis seperti LinkAja,PasarPolis, Lifepal, dan Cermati.com untuk mengembangkan jalur distribusi digital.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top