Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Air Susu Ibu

Sumber Asupan Terbaik untuk Bayi

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Apabila misi ASI ini terlaksana dengan maksimal, tidak hanya 'penghematan' dari segi pengeluaran bulanan untuk susu, tapi akan banyak lagi manfaat yang Anda rasakan dan juga si anak, salah satunya ia akan tumbuh menjadi anak yang mampu sekolah 4-5 tahun lebih tinggi dibanding anak yang nutrisinya tidak terpenuhi. Bukan hanya itu, bayi yang nutrisinya terpenuhi pun lebih memungkinkan untuk tumbuh dan memiliki keluarga yang lebih sehat.

Andien Aisyah, penyanyi kenamaan Indonesia, juga sangat meyakini manfaat ASI bagi tumbuh kembang anak. Dalam kesempatan yang sama dirinya menceritakan sangat menikmati momen menyusui anaknya yang akrab dipanggil Kawa itu. "Percaya bahwa ASI itu sumber nutrisi yang terbaik, enggak ada nutrisi yang menyaingi ASI, dan ketika diberikan secara langsung itu memunculkan hormon bahagia, oksitosin," ucap Andien.

kunci untuk menikmati momen menyusui, menurut Andien, ialah dengan menikmati setiap sentuhan fisik dengan anak, kemudian fokus saat sedang menyusui. "Pikiran kita juga harus fokus, pikiran kita jangan kemana-mana, soalnya banyak ibu menyusui yang pikirannya kemana-mana, padahal kalau mau fokus akan banyak manfaat yang bisa didapat, termasuk kenikmatan menyusui," lanjutnya. ima/R-1

Jangan Panik

Tak bisa dipungkiri tak mudah menyusui anak, banyak kendala dan tantangan yang mungkin mengintai ibu menyusui. Ariani menghimbau agar ibu tidak perlu panik apabila ASI yang diprodukinya sedikit atau bahkan tidak keluar. Agar ASI lekas keluar dengan memompa dan melakukan pijatan pada payudara. "Semakin ibu panik, ASI justru akan semakin sedikit keluar. Teruslah mencoba untuk memompa dan lakukan pijatan pada payudara," saran Ariani.

Ariani menceritakan bayi baru lahir dapat bertahan hingga tiga hari tanpa minum ASI. Sebab, mereka memiliki cadangan protein dalam tubuhnya.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top