Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sultan HB X Terima Sekjen Wantannas Laksamana Madya TNI Harjo Susmoro di Yogya Bahas Ketahanan Pangan

Foto : Istimewa

Sekretariat Jenderal Wantannas RI, Laksamana Madya TNI Harjo Susmoro

A   A   A   Pengaturan Font

Sementara itu, Sekretariat Jenderal WantannasRI, Laksamana Madya TNI Harjo Susmoro mengatakan, kedaulatan pangan memang menjadi tujuan utama dari ketahanan pangan yang terus diupayakan pemerintah pusat. Menurutnya, kondisi merdeka,berdaulat,adil dan makmur,tidak hanya terkait kedaulatan wilayah,tapi juga kedaulatan ekonomi dan pangan.

"Pemahaman atas kedaulatan secara luas ini agar kita tidak rentan terhadap pihak-pihak yang berkepentingan untuk menggoyahkan bangsa ini.Dan sebagai Sekjen Wantannas, saya bertugas membantu memformulasikan rancangan kebijakan untuk Presiden yang berkaitan dengan mengantisipasi segala bentuk ancaman,tantangan dan hambatan terhadap stabilitas keamanan nasional," paparnya.

Harjo mengungkapkan, kunjungan kerja Wantannas kali ini ke DIY yakni dalam konteks berkaitan dengan masalah sistem resi gudang. Sistem resi gudang sendiri dinilai menjadi instrumen yang dapat digunakan untuk menjaga kestabilan hargakomoditas pangandengan mekanisme tunda jual.

"Mengapa tujuannya Jogja?Karena dari hasil pengamatan kami, Jogja sudah relatif lebih baik. Dan basis sistem resi gudang ini menjadi penting untuk menunjang ketahanan pangan,bahkan pemerintah pusat sudah menyiapkan 153 sistem resi gudang di seluruh wilayah Indonesia. Harapannya, sistem ini dapat menunjang program pemerintah dalam rangka menghadapi krisis pangan," jelasnya.

Terkait kebijakan pangan yang telah dijalankan di DIY, Harjo mengapresiasi dan mengatakan jika sistem kebijakan pengelolaan pangan yang telah dilakukan DIY sudah bagus. "Mudah-mudahan hasil pertemuan ini menjadi catatan tambahan yang dapat kami kembangkan,bahkan mungkin bisa menjadi masukan kepada Bapak Presiden untuk sebuah kebijakansektor pangan ke depan," imbuhnya
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Eko S
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top