Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sleman Bantu Petani Ikan Cegah Serangan Bakteri di Musim "Bediding"

Foto : ANTARA/Victorianus Sat Pranyoto

Plt Kepala Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Kabupaten Sleman Suparmono.

A   A   A   Pengaturan Font

"Untuk mengurangi biaya produksi, mereka saat ini lebih banyak menggunakan hijauan sebagai pakan ikan seperti daun pepaya, azola dan daun talas," katanya.

Menurut dia, beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mengurangi bediding bagi kesehatan ikan yang dibudidayakan terutama untuk gurame antara lain tidak mencampur antara ikan gurame dengan nila dalam satu kolam, pengurangan padat tebar ikan yang dibudidayakan dan pengurangan padat tebar ikan yang dibudidayakan bisa menghindari stress dan menjaga kualitas air.

Kemudian tidak melakukan pemindahan ikan, mengurangi pakan yang diberikan ke ikan kjarena sisa pakan yang tidak dicerna serta pakan yang ada di perut ikan yang terlalu banyak dimanfaatkan oleh bakteri untuk tumbuh lebih cepat," katanya.

Selain itu, kata dia, tambahkan garam grosok 0,5 ons per meter persegi satu minggu sekali sebagai "buffer" kualitas air dan menjaga suhu agar stabil, penggunaan multivitamin dan probiotik pada sistem budidaya untuk meningkatkan kekebalan tubuh terhadap potensi serangan penyakit ikan.

"Selanjutnya mengobati ikan dengan obat herbal dan obat ikan yang telah direkomendasikan," katanya.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top