Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kepala Badan Pangan Nasional, Arief Prasetyo Adi

Siapkan Ekosistem Pangan Nasional

Foto : DOK PRIBADI
A   A   A   Pengaturan Font

Badan Pangan sedang mempersiapkan transformasi neraca pangan dan beberapa program sinergi beberapa kementerian terkait akan menjadi krusial baik komoditas pangan dari impor maupun domestik. Harapannya ke depan bisa bekerja sama dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam berkoordinasi dan upaya transparansi dalam melaksanakan tugas pemerintahan di bidang pangan termasuk kebijakan-kebijakan ketersediaan dan harga pangan.

Beberapa pendelegasian kewenangan yang menjadi tugas Badan Pangan terkait penyusunan rencana aksi, pelaksanaan, pemantauan, dan evaluasi yang perlu dilakukan bersama dengan kementerian/ lembaga terkait.

Pemenuhan kebutuhan pangan perlu ditentukan bersama yang utama tentunya yang pertama berasal dari produksi nasional, kedua cadangan pangan nasional, dan ketiga adalah pengadaan luar negeri sebagai opsi terakhir yang jumlah kualitas dan waktunya harus dicermati dengan melihat neraca pangan dan proyeksi ke depan.

Bagaimana dengan data pangan yang kerap bermasalah?

Tentu perlu menyinkronisasi data stok yang harus ditentukan bersama kementerian/lembaga terkait terutama untuk sembilan komoditas yang menjadi tugas Badan Pangan Nasional.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top