Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Setelah Menuai Polemik, Bima Arya Akhirnya Restui Pembukaan Holywings Bogor Dengan Syarat Berikut Tertentu Yang Harus Dipatuhi

Foto : Instagram/@holywings.bogor

Holywings Bogor

A   A   A   Pengaturan Font

Sempat menuai polemik, akhirnya Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto merestui pembukaan Holywings di Jalan Pajajaran, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor. Ia meminta Holywings di Kota Bogor dibuka dengan konsep yang berbeda dengan Holywings di tempat lain.

Bima meminta Holywing di Kota Bogor harus berkonsep ramah keluarga. Kemudian, lanjutnya, Holywings di Kota Bogor diharapkan menyediakan sajian khas berkearifan lokal di sana seperti bajigur dan bandrek.

"Karena Kota Bogor kota keluarga. Ini harus ramah keluarga, nyaman keluarga. Saya juga ingin ada cita rasa lokal seperti bajigur, bandrek, bansus, ada di sini juga. Itu minuman kebanggaan Sunda," kata Bima Arya, Selasa, 8 Februari 2022.

Bima Arya menjelaskan, dirinya sudah bertemu pihak pengelola Holywings untuk mengubah konsep secara keseluruhan agar tidak sama dengan daerah lainnya. Salah satunya yakni tidak menjual minuman beralkohol di atas lima persen yang tercatat pada Peraturan Wali Kota (Perwali) nomor 48 tahun 2019 tentang Petunjuk Teknis Penertiban Minuman Beralkohol di Kota Bogor.

Selain konsep, adapun aturan yang harus dijalankan oleh Holywings terkait protokol kesehatan dalam pencegahan penyebaran virus Covid-19. Ini mengingat pembukaan Holywings di Kota Bogor dilakukan saat PPKM naik ke level 3.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top