Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Ramah Lingkungan

Seluruh Fasilitas Apple Menggunakan Energi Terbarukan

Foto : AFP/Josh Edelson

Fasilitas Apple - CEO Apple, Tim Cook menjelaskan tentang penggunaan energi terbarukan di sejumlah fasilitas perusahaan di California, AS, beberapa waktu lalu.

A   A   A   Pengaturan Font

CALIFORNIA - Perusahaan multinasional bidang teknologi, Apple Inc yang berpusat di Silicon Valley, Cupertino, California, Amerika Serika (AS), pada Senin (9/10), mengumumkan bahwa semua fasilitasnya telah menggunakan 100 persen energi terbarukan (renewable energy).

Fasilitas yang dimaksud adalah toko ritel, kantor, pusat data hingga fasilitas tambahan di 43 negara, seperti di Tiongkok, Inggris, dan India. Produsen iPhone itu juga menyampaikan, baru-baru ini sembilan pemasok mereka berkomitmen untuk mendukung langkah Apple sepenuhnya menggunakan energi terbarukan, seperti tenaga bayu dan tenaga surya.

Total, terdapat 23 pemasok yang telah menggunakan energi ramah lingkungan dan mengurangi risiko perubahan iklim. Perusahaan-perusahaan besar AS seperti Apple, Wal-Mart, dan Alphabet telah menjadi pengguna energi terbarukan terbesar di negara itu.

Gerakan itu telah mendorong pertumbuhan yang substansial pada industri yang berhubungan dengan energi angin dan matahari.

Energi Bersih
Halaman Selanjutnya....

Penulis : AFP, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top