Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Selalu Berkah Award dukung tumbuh kembang UMKM di Kalteng

Foto : ANTARA/Muhammad Arif Hidayat

Puncak Selalu Berkah Award 2024 yang diselenggarakan Bank Kalteng di Palangka Raya, Rabu (25/9/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Masing-masing pelaku usaha ini mendapatkan uang pembinaan untuk mendukung pengembangan usaha dari Bank Kalteng dengan nilai bervariasi yang total keseluruhannya mencapai puluhan juta rupiah.

Lebih lanjut,Marzuki memaparkan, Sentra Layanan Pelaku Usaha (Selalu) Berkah, merupakan program Bank Kalteng untuk membantu pelaku UMKM bisa terus bertumbuh bisnisnya, dengan meningkatkan kapasitas atau kemampuan, sehingga dapat benar-benar naik kelas.

Melalui Program Selalu Berkah, pihaknya memberikan empat fasilitasi kepada pelaku usaha, meliputi akses permodalan dengan suku bunga sangat rendah, pelatihan, pemasaran, serta pendampingan usaha.
"Program Selalu Berkah ini berjalan dengan sangat baik serta memberikan banyak manfaat bagi pelaku UMKM, tentunya juga berkat dukungan penuh dari Pak Gubernur Kalteng Sugianto Sabran maupun Ketua Dekranasda Kalteng Yulistra Ivo," tuturnya.
Marzuki menegaskan pihaknya berkomitmen untuk terus memacu serta meningkatkan kualitas dari Program Selalu Berkah, sehingga dapat memberikan semakin banyak lagi manfaat bagi masyarakat maupun dukungan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kalteng.

Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kalteng Yulistra Ivo mengapresiasi pelaksanaan Selalu Berkah Award 2024. Dia pun menyambut positif pelaksanaan Program Selalu Berkah Bank Kalteng yang dinilai berhasil mendukung pelaku UMKM untuk terus tumbuh dan semakin berkembang.
"Saya harapkan para pemenang award maupun pelaku usaha lainnya tetap mendapatkan pendampingan serta pembinaan dari Bank Kalteng untuk membantu peningkatan kapasitas. Baik melalui program pelatihan, ataupun literasi keuangan," ucapnya.

Redaktur : -
Penulis : Antara, Arif

Komentar

Komentar
()

Top